Belajar Jurnalistik, UKM LPM Fatsoen IAIN SNJ Cirebon Lakukan Studi Redaksi Dan Kunjungan Ke Media Di Jakarta


FOKUS CIREBON -  Sebagai agenda tahunan, UKM LPM Fatsoen dan mahasiswa jurnalistik jurusan Komunikasi dan Penyiaran Islam (KPI) IAIN Syekh Nurjati Cirebon melakukan studi redaksi dan kunjungan media yang ada di Jakarta, Selasa (14/1/2020). 

Mereka mengunjunhi Remotivi, yakni  salah satu tempat yang berada di daerah Kuningan Jakarta Selatan, Remotivi merupakan lembaga studi dan pemantauan media. Cakupan kerjanya meliputi penelitian, advokasi, dan penerbitan.

Media yang dibentuk di Jakarta pada 2010 ini merupakan bentuk inisiatif warga yang merespon praktik industri media pasca-Orde Baru yang semakin komersial dan mengabaikan tanggung jawab publiknya.

Sejak pendiriannya, biaya operasional Remotivi didanai oleh donasi publik, hasil usaha, proyek penelitian, dan hibah lembaga donor. 

Kunjungan redaksi ini diselenggarakan merupakan salah satu agenda tahunan yang selalu dilaksanakan di akhir periode kepengurusan.

Ketua Umum UKM LPM Fatsoen, Azizah menjelaskan, tujuan dilaksanakannya kunjungan redaksi yaitu untuk belajar tentang keredaksian, supaya mahasiswa paham proses kerja jurnalistik.

"Tentunya teman-teman mahasiswa jurnalistik yang ikut kunjungan ini ingin mengenal lebih rinci lagi cara kerja keredaksian, bikin tulisan berita dan mengolah data dari hasil wawancara supaya tertulis dengan benar serta memanajemen media yang lebih baik lagi,"paparnya.

Kemudian selain ke Remotivi, mahasiswa juga berkunjung ke Museum Antara yang ada di Jakarta Pusat, di situ mereka banyak melihat sejarah jurnalistik dan galeri-galeri seputar jurnalistik.

"Tentunya saya sangat senang sekali, di samping jalan-jalan namun ada edukasinya juga, banyak hasil yang didapatkan setelah berkunjung ke beberapa tempat yang ada di Ibu Kota ini" kata Linah, Mahasiawa KPI IAIN Cirebon yang ikut serta dalam studi media. 

Nasruddin, Ketua Pelaksana berharap  mahasiswa bisa menerapkan ilmu yang didapatnya, dan menjadi terobosan baru untuk memulai kepengurusan UKM Fatsoen yang akan dilantik nanti. (nur)

Terkini