Program Penghijauan, Kuwu Desa Wanasaba Lor Bersama Unsur Kepolisian Dan Koramil Talun Tanam Bibit Pohon
Rabu, 15 Januari 2020
Edit
FOKUS CIREBON - Upaya mencegah abrasi, tanah longsor dan banjir, Gunawan, Kuwu Wanasaba Lor bersama Polsek Talun dan Koramil melakukan penanam bibit pohon, Rabu (15/1/2020).
Sejumlah bibit pohon yang ditanam di antaranya, jenis salam, blimbing, jambu, mangga dan bibit pohon katuk.
Menurut Kuwu Gunawan, ini adalah kegiatan bakti sosial yang bertujuan mencegah abrasi, mengingat saat ini di setiap wilayah di indonesia tengah dilanda cuaca extrim, dan kadang menimbulkan tanah longsor juga banjir.
"Ya, ini merupakan bakti sosial kami untuk penghijauan. Kami bersama aparatur desa, kepolisian, TNI dan masyarakat bersama-sama melakukan penanaman bibit pohon," ucap Kuwu Ginawan didampingi Raliut Raksa bumi Desa Wanasaba Lor.
Kuwu Gunawan juga mengimbau pada warganya untuk dapat menjaga lingkungan kelestarian alam dan juga harus menggiatkan penghijauan melalui penanaman pohon di setiap lahan kosong di lingkungan masing masing. (bam)