Kadisdik Jawa Barat Imbau Seluruh Guru Harus Ciptakan Sekolah Ramah Anak
Jumat, 21 Februari 2020
Edit
JABAR, FC- Kepala Dinas Pendidikan Jawa Barat, Dewi Sartika, mengimbau kepada seluruh guru yang ada di Jawa Barat agar bisa menciptakan suasana yang menyenangkan bagi siswa, karena hal ini diyakini mampu menciptakan inovasi dan meningkatkan kreativitas siswa di sekolah.
Menurut Dewi, peran guru hari ini tak melulu sebagai pengajar dan pemberi instruksi tetapi harus bisa menjadi motivator, inisiator dan fasilitator bagi siswa di sekolah.
Selain itu, guru dan sekolah pun harus bisa mengikuti dinamika zaman, menciptakan lingkungan yang mendukung aktivitas peserta didik, dan memiliki sarana-prasarana sekolah yang memadai lewat program Sekolah Ramah Anak.
"Dengan suasana yang positif di sekolah, semua akan lebih produktif, semangat, dan terinspirasi untuk melakukan kebaikan-kebaikan lain kepada sekitarnya," kata dia. (nur)