Direktur Diktis RI Apresiasi Pelaksanaan UM-PTKIN di IAIN Cirebon



FOKUS CIREBON - Direktur Diktis, Kementerian Agama Republik Indonesia, Prof Dr M.Arskal Salim GP, M.Ag bangga dengan pelaksanaan kegiatan Ujian Masuk PTKIN yang di selenggarakan kampus di IAIN SNJ Cirebon, Selasa (4/8/2020).

Saat tiba di kampus IAIN, M.Arskal Salim pun langsung menuju gedung M, dan meninjau para peserta tes Ujian Masuk Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (UM-PTKIN).

Tidak sampai disitu, M.Arskal Salim pun melakukan teleconference dengan panitia lokal di 8 PTKIN dengan mengucapkan rasa kebanggaan dan kesalutannya atas apa yang sudah dilakukan pihak panitia dalam penyelenggaraan UM-PTKIN serentak se Indonesia di 8 PTKIN.

"Saya bangga dan salut, dan saya apresiasi setinggi-tingginya kepada panitia pusat di UIN Bandung, karena ini adalah terobosan yang baik dan juga apresiasi kepada seluruh panitia lokal di 8 tempat," ucapnya.

M.Arskal Salim mengaku jika hal ini tidak terbayangkan, di mana di tengah pandemi covid 19, kegiatan berjalan baik. Tapi tentu saja, kata M.Arskal Salim, pada pelaksanaan ini pasti ada keluhan, tapi ini adalah proses, karena memang baru pertama dilakukan secara online.

Kendati begitu, kata Direktur Diktis, subtansi pelaksanaan masuk ujian ini harus dipertahankan.

"Juga diharapkan melalui seleksi PTKIN berbasis elektronik ini dapat meningkatkan mutu dan input-input dari calon mahasiswa berbakat dan kecakapan mengikuti kuliah dengan baik," harapnya.

Direktur Diktis juga berencana akan meneruskan ujian masuk online ini, mengingat pelaksanaan saat ini ternyata bisa berjalan sangat maksimal dan baik. 


"Ya, intinya saya bangga dan salut dengan panitia lokal UMPTKIN di Cirebon. Sebab bisa menghandel bagi peserta yang terkendala soal sinyal, dan saya lihat Cirebon sangat siap hingga berjalan maksimal," ungkapnya. (din)

Terkini