Wakil Walikota Cirebon Menerima Kunjungan Staf Ahli Kemenko Pulhukam


FOKUS CIREBON, FC - Pemerintah Daerah melalui Wakil Walikota Cirebon, Hj Eti Herawati menerima kunjungan kerja rombongan Staf Ahli Kementerian Koordinator Politik, Hukum, Keamanan Republik Indonesia di Ruang Adipura, Balaikota. 


Kunjungan dilakukan untuk penguatan ketahanan energi nasional melalui pemanfaatan sumber kekayaan alam dan SDM lokal guna menjaga stabilitas politik, hukum dan keamanan.

Sejatinya, Kota Cirebon tidak memiliki sumber daya alam dan sumber energi yang diandalkan. Namun, Kota Cirebon mempunyai wilayah yang strategis bagi perkembangan pembangunan sumber energi. 

Untuk itu, perlu mensinergikan semua potensi yang ada, sehingga roda perekonomian bisa terus menggeliat bahkan semakin maju.


"Mudah-mudahan masukan dari kami Pemda Kota Cirebon dapat disampaikan dan selanjutnya didorong oleh pemerintah pusat
dalam pelaksanaannya," terangnya. (Nur)




Terkini