Mukercab PCNU Kota Cirebon Serukan Optimalisasi Peran Pengurus Menuju Trust Building dan Kemandirian Organisasi

Wali Kita Cirebon, Drs H Nashrudin Azis SH saat memberikan sambutan pada kegiatan Mukercab PCNU Kota Cirebon, Sabtu, 22 Januari 2022 di gedung Islamic Centre Kota Cirebon.

CIREBON, FC - Musyawarah Kerja Cabang (Mukercab) PCNU Kota Cirebon, masa khidmat 2022-2026 menyerukan pentingnya optimalisasi peran dan tugas pengurus menuju Trus Building dan Kemandirian Organisasi.


Kegiatan yang dihadiri langsung oleh Wali Kota Cirebon, Drs H Nashrudin Azis SH, pada pembukaannya diawali dengan tawasul oleh ketua Rois Syuriah PCNU Kota Cirebon, Dr. K.H. Miftah Faqih,MA.

Kegiatan diselenggarakan di gedung Islamic centre kota cirebon dengan tema
"Optimalisasi Peran dan Tugas Pengurus Menuju Trust Building dan Kemandirian Organisasi", Sabtu, (22/1/2022).

Ketua Panitia, H Slamet M.Ag, melaporkan bahwa Mukercab PCNU ini, diikuti sebanyak 83 peserta dan undang 37 orang sehingga total sebanyak 120 orang.


H. Slamet, juga menjelaskan inti Mukercab PCNU ini merupakan entry point PCNU kota Cirebon merealisasikan amanah konferensi kota Cirebon, sehingga di era global NU kota cirebon lebih marketable dan berdaya saing. Selebihnya ke depan NU kota Cirebon lebih dipercaya masyarakat melalui trust building, sehingga menjadi awal yang baik menuju kemandirian organisasi.

Sementara menurut Ketua Tanfidziyah, Dr. K.H. Mustofa Rasjid, M.Pd.I, 
NU hari ini menjadi produk menarik yang diminati oleh seluruh kalangan. Karenanya untuk menjaga kontinuitas organisasi, NU khususnya Kota Cirebon harus siap bersaing di era global melalui program-program keumatan yang berkualitas, sehingga umat seluruh elemen merasakan manfaat dan berkah kehadiran NU. Karenanya seluruh sektor harus menjadi konsen NU, termasuk sektor ekonomi dan kesehatan. 

Di sektor ekonomi, NU Kota Cirebon akan merintis ekonomi keumatan berbasis syariah. Sedangkan di sektor kesehatan, NU Kota Cirebon sedang melanjutkan program pembangunan klinik kesehatan sekaligus operasionalisasinya. 

"Klinik ini menjadi program prioritas dan unggulan," terang K.H. Mustofa Rasjid.

Sementara di sektor pendidikan, NU Kota Cirebon akan mengembangkan kuantitas dan kualitas lembaga pendidikan di bawah naungan NU. 

Program lain yang prioritas adalah optimalisasi kemitraan sebagai sarana truat building. Ketua PCNU yakin dengan pola ini akan menghantarkan NU kota Cirebon menjadi org yang profesional dan mandiri.

Sedangkan menurut Ketua DPRD yang turut hadir dan memberikan sambutan  mengapresiasi PCNU Kota Cirebon dengan berbagai kiprahnya. Ketua DPRD Kota Cirebon mengingatkan agar PCNU Kota Cirebon berperan aktif dalam pencegahan gelombang covid 19 varian baru yang sewaktu-waktu muncul.

Wali Kota Cirebon, Drs H Nashrudin Azis SH juga memberikan penghargaan terhadap kiprah PCNU Kota Cirebon dengan kegiatan kemasyarakatannya. 

Wali Kota Cirebon, sangat bangga karena NU adalah organisasi besar. Karenanya harus dimenej oleh SDM yang berjiwa besar dan profesional. Startnya dari performance para pengurus yang lebih meyakinkan publik tentang kebesaran organisasi ini.

Azis juga berharap ada ketajaman pisau analisis para pengurusnya untuk mengurai program kerja yang kredibel, terukur, rasional dan memberikan maslahat untuk seluruh umat. 

"Mukercab adalah ajang yang tepat untuk menelorkan program-program tersebut. Saya sebagai Wali Kota sekaligus salah satu Mustasyar PCNU Kota Cirebon akan mensuport secara moral dan material melalui hibah Pemerintah kota untuk kegiatan-keguatan NU, sesuai kemampuan pemerintah kota," ujarnya.

Selain itu, Wali Kota akan ikut pula memberikan sosialisasi terhadap perangkat daerah Kota Cirebon untuk bersinergis dengan organisasi ini.

"Saya berharap, kehadiran NU harus lebih mampu memberikan sumbangsih terhadap pembangunan kehidupan beragama di Kota Cirebon yang selama ini sudah kondusif untuk terus dipertahankan dan tingkatkan, sehingga visi Kota Cirebon Sehati bisa sama-sama diwujudkan," tandasnya. 


Sementara itu, selain kehadiran Ketua DPRD dan Wali Kota Cirebon pada kegiatan Mukercab PCNU Kota Cirebon, juga turut hadir para Ulama (MUI) Kota Cirebon, Jajaran Mustasyar PCNU Kota Cirebon, Ketua Rois Syuriah l, Dr. K.H. Miftah Faqih, MA dan jajarannya.

Hadir juga Ketua Tanfidziyah, Dr. K.H. Mustofa Rasjid, M.Pd.I dan jajarannya, Rois Syuriah dan Ketua Tanfidziyah MWC se kota Cirebon, Badan Otonom dan Lembaga PCNU se kota Cirebon, Ketua PKB beserta anggota DPRD PKB Kota Cirebon) yakni Syaifurrahman, SE. MM, Dewan Syuro PKB kota Cirebon, Forum Forkopinda kota Cirebon, Asda Pemerintahan dan Kesra Kota Cirebon, Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Cirebon sekaligus Mustasyar PCNU kota Cirebon, Pejabat eselon 4 (Kepala Seksi) Kementerian Agama Kota Cirebon, FKUB Kota Cirebon dan undangan lain lintas sektoral. (din)






Terkini