Luapkan Kegembiraan, Warga RW 08 Cluster Manara Sambut Ramadhan dengan Pawai Obor

Warga RW 08, Cluster Manara, Desa Sindangjawa pada acara pawai obor dalam rangka menyambut bulan suci ramadhan 1445 H.



KAB.CIREBON - Dalam rangka menyambut bulan suci Ramadhan 1445 Hijriah tahun 2024, warga  menggelar kegiatan Pawai Obor di ruas jalan utama RW 08, Cluster Manara, Desa Sindangjawa, Kecamatan Dukupuntang, Kabupaten Cirebon, Sabtu malam (9/3/2024).

Hadir masyarakat dari berbagai kalangan usia, mulai dari anak-anak, remaja, dewasa, hingga orang tua menyambut gembira kedatangan bulan suci ramadhan 2024. 

Pantauan fokuscirebon.com, para peserta berjalan kaki dari pintu gerbang Cluster Manara menuju bundaran Montong masuk ke permukiman Cluster Safina, dilanjut ke Cluster Cordelia dan kembali ke jalan utama Cluster Manara. 

Pelaksana Pawai Obor Ustadz Nurudin, S.Ag mengatakan, peserta Pawai Obor terdiri dari warga RT 04, RT. 05, RT 06 dan RT 07 Cluster Manara. 

"Kegiatan pawai obor ini merupakan kegiatan kali pertama di perumahan Cluster Manara RW 08. Kegiatan ini untuk menyambut datangnya bulan suci ramadhan, juga sekaligus membangun ukhuwah dan silaturrahmi akbar di antara warga RW 08 Manara," tuturnya.

Selama berlangsungnya kegiatan, tampak api obor menerangi sekeliling jalan di ruas jalan yang menjadi route kegiatan pawai obor .

Para anak-anak yang juga ikut menjadi peserta, terlihat senang selama mengikuti Pawai Obor berlangsung.

"Senang lah, soalnya baru pertama kali saya ikut, ada juga kawan-kawan lain, jadi seru, kata Afiqa, warga setempat sambil mengangkat api obor.

Tak hanya itu, tampak antusias warga juga terlihat saat melantunkan sholawat yang diiringi satu unit kendaraan yang difasilitasi soundsystem, menjadikan tradisi tahunan umat muslim tersebut nampak meriah.

Warga lainnya yang ikut Pawai Obor mengaku merasa senang dan bersyukur di RW 08 Cluster Manara dilaksanakan Pawai Obor untuk menyambut bulan Ramadhan.

Dirinya berharap kegiatan tersebut akan terus berlanjut pada tahun-tahun selanjutnya.

"Pasti senang, malam minggu ini bisa diisi dengan kegiatan Pawai Obor. Warganya guyub lagi, jadi meriah kelihatannya. Bersyukur masyarakat masih melanjutkan tradisi ini. Kalau bisa ada terus di tahun-tahun selanjutnya," harapnya.

Kemeriahan juga terlihat saat spanduk dibentangkan oleh ibu-ibu RW 08 Manara disertai dengan api obor, dan diiringi suara genjring yang dimainkan oleh ustadz Ilham Bin Ali bersama warga Manara lainnya sepanjang jalan dengan pawai obor.

"Kemeriahan pawai obor ini, berkat inisiatif bersama yang dikemas dengan tali kerjasama antar warga yang guyub dan rukun. Bahkan satu sama lain  bergembira, terutama dalam mendukung setiap kebaikan dan kemajuan untuk Cluster Manara," ucap warga Manara lainnya.

Di akhir acara, kegiatan ditutup dengan doa bersama yang dipimpin langsung oleh Ustadz Ismail Marzuki. (Aliyah)

Terkini