Peringati Maulid Nabi, Ribuan Warga Padati Sindangjawa Bersholawat


FOKUS CIREBON - Ribuan jamaah dari berbagai tempat memadati Alun-alun Desa Sindangjawa, Kecamatan Dukupuntang, Kabupaten Cirebon. Mereka datang untuk menghadiri acara Sindangjawa Bersholawat yang digelar pada Jumat malam Sabtu, (11/10/2024).

Kegiatan Sindangjawa Bersholawat, selain diiringi Hadroh, acara ini juga diisi tausyiah oleh KH. Muhamad Arif Suhartono, seorang ulama kharismatik yang dikenal sebagai penggerak dakwah melalui sholawat dan pengajian.

Pada kegiatan ini, semua menyatu dalam suasana yang penuh keberkahan dan nuansa spiritual, jamaah yang datang dari berbagai tempat, baik dari dalam maupun luar Sindangjawa, bersatu dalam lantunan sholawat yang dipimpin langsung oleh Hadroh Al Badriyah Cirebon. 

Kuwu Sindangjawa, H Yayat Supriyatna, S.Pd dalam sambutannya  mengajak seluruh jamaah untuk memperbanyak sholawat kepada Nabi Muhammad SAW dan menjaga persatuan serta kedamaian di tengah masyarakat.

"Mari kita teladani akhlak Nabi Muhammad SAW sebagai bentuk pergaulan kita di masyarakat agar Sindangjawa selalu berada dalam kerukunan dan kedamaian," ucapnya.


Kuwu Sindangjawa juga menekankan  bahwa dengan menjaga akhlak yang baik dan menjadikan sholawat sebagai bagian dari kehidupan sehari-hari, menjadikan bagi kita jalan mendapatkan syafa'atnya Nabi Muhammad dan kebaikan dari Allah SWT.

Demikian juga sambutan yang disampaikan Camat Dukupuntang yang menyambut baik acara ini sebagai ajang silaturahmi sekaligus mempererat ukhuwah Islamiyah di tengah-tengah masyarakat. 

Menurut Camat Dukupuntang, acara ini bisa menjadi agenda tahunan yang dapat terus mempererat kebersamaan umat Islam dan mendekatkan diri kepada Allah SWT melalui lantunan sholawat serta tausiyah yang menyejukkan hati.

Sementara itu, acara yang berlangsung meriah dan khidmat, dengan jamaah yang terus memenuhi seluruh alun-alun hingga ke area sekitar, sementara jama'ah terus menikmati acara demi acara hingga selesai. (din)

Terkini